• Posted by : OurelliaSM Senin, 18 April 2016

    Blogger merupakan layanan blog yang disediakan oleh Google. Oleh karena itu, jika kamu sudah memiliki akun Google atau GMail, kamu dapat menggunakan akun tersebut untuk membuat blog. Jika belum, kamu dapat membuat akun GMail terlebih dahulu.
    Untuk membuat akun di GMail dapat dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut,Pantengin terus yaa guys;)

    1. Tampilkan halam situs GMail di browser dengan mengetik alamt URL-nya, yaitu http://mail.google.com.

    2. Untuk membuat akun email yang baru, klik tombol Buat Akun. Halaman untuk mendaftarkan akun email baru akan ditampilkan.

    3. Masukkan data yang diminta dan ikuti langkah-langkah yang ada seperti halnya ketika kamu membuat akun email di YahooMail.

    Setelah memiliki akun di GMail, kamu menggunakan akun tersebut untuk berkomunikasi melalui email. Selain itu, karena GMail dan Blogger sama-sama layanan yang dimiliki oleh Google, kamu dapat menggunakan akun GMail untuk membuat blog di Blogger.
    Langkah-langkah untuk melakukannya sebagai berikut.

    1. Tampilkan situs Blogger di browser dengan mengetik alamat URL-nya, yaitu www.blogger.com. Halaman Blogger akan ditampilkan.

    2. Masukkan user ID dan password yang kamu miliki dari GMail. Kemudian,klik tombol masuk. Halaman untuk mendaftarkan blog akan ditampilkan.

    3. Isi nama yang ingin kamu tampilkan di blog dan beri tanda cek pada kotak cek Penerimaan Persyaratan.

    4. Pada bagian bawah, klik tombol Lanjutkan. Halaman Dasbor akan ditampilkan.

    5. Untuk membuat sebuah blog baru, klik tombol Ciptakan Blog Anda. Halaman untuk memberi nama blog baru akan ditampilkan.

    6. Beri judul blog dan isi alamat URL untuk blog. Kemudian, klik tombol cek ketersediaan untuk mengecek apakah lamat URL yang diminta masih tersedia.

    7. Jika alamat yang diminta tersedia, klik tombol Lanjutkan. Halaman untuk memilih template blog akan ditampilkan.

    8. Pilih template blog yang akan digunakan. Kemudian, klik tombol Lanjutkan. Halaman web untuk menyampaikan bahwa blog kamu telah diciptakan akan ditampilkan.
    Sekarang blog yang kamu daftarkan sudah dibuat. Selanjutnya, kamu sudah bisa mulai membuat tulisan dan mempublikasikannya di blogmu. Jika ingin menambahkan tulisan ke blog, klik tombol Mulai Blogging. Halaman editor posting akan ditampilkan.

    Nahh sekarang kalian sudah tau kan? Selamat mencoba dan semoga bermanfaat guys;)

    Leave a Reply

    Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

  • Copyright © - OurelliaSM

    OurelliaSM - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan